Saat ini perkembangan teknologi semakin pesat. Alhasil seluruh aspek dan tatanan kehidupan kita tidak luput dari perkembangan teknologi. Hampir 85% seluruh pekerjaan saat ini bahkan sampai puluhan tahun yang akan datang bakal tergantung dengan gadget dan alat elektronik lainnya. Sehingga dengan adanya gadget tersebut dapat mempermudah kita bekerja. Tak luput pula fotografi, yakni ilmu yang berkutat dengan alat kamera dan cahaya yang mayoritas penggunanya kawula muda bahkan tidak sedikit juga orang tua.

Bahkan saat ini fotografi dasar menjadi ilmu yang wajib dimiliki oleh siapapun tidak terkecuali para pengusaha. Karena dengan memiliki kemampuan fotografi dasar kita dapat membuat sebuah produk yang dijual dengan unsur estetika dari foto tersebut. Sehingga banyak orang tertarik untuk membeli produk yang ingin kita jual. Tidak perlu menggunakan kamera profesional, namun cukup menggunakan kamera smartphone anda kita bisa meningkatkan nilai jual dari produk tersebut dengan mengkombinasikan sudut pengambilan gambar, komposisi gambar dan pemanfatan cahaya.

Demikian ungkap Jimmy Mahameru di acara pelatihan fotografi digital bagi para pengusaha muda hari Senin 6 Agustus 2018 bertempat di Rooftop Hotel Kytos Bandung.  Pesan dari Martha Tri Lestari, selaku Kaprodi Digital PR Telkom University, “Dengan adanya pelatihan fotografi bagi pengusaha, mereka dapat meningkatkan keterampilan sehinnga produk yang mereka jual dan promosikan bernilai jual tinggi karena suka ataupun tidak suka kita harus mengikuti arus perkembangan teknologi yang semakin pesat.”

Acara pelatihan fotografi ini diikuti oleh beberapa ibu-ibu PKK Sukawarna Sarijadi, Bandung dan ibu-ibu SD Al-Azhar 30 Bandung. Mereka menyimak materi dengan saksama tentang tata cara pengambilan foto yang baik agar menghasilkan nilai jual produk yang tinggi. Kemudian di akhir acara diadakan praktik berupa pemotretan produk makanan dan minuman lalu setelah itu diupload di sosial media peserta pelatihan masing-masing.

Reporter          : Hashim Thaci S.Pane….. (Digital PR 2017)

Kameraman    : Daniel Yudan, Hashim Thaci S.Pane ……… (Digital PR 2017)

No responses yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *