Meraih penghargaan di tingkat global, Telkom Corporate University (Corpu) berkomitmen untuk meningkatkan standar pelayanan. Direktur Human Capital PT Telekomunikasi Indonesia, Tbk (Telkom), Herdy R. Harman, mengatakan, penghargaan global harus dijadikan kalibrasi layanan.

“Penghargaan global sejatinya harus mampu menstimulus entitas agar semakin meningkatkan standar layanannya,” ujarnya, Minggu 9 April 2017. Mereka mendapat penghargaan Global Council of Corporate University (GlobalCCU) Awards 2017 kriteria Best Overall Corporate University di Paris, Prancis, Rabu 5 April 2017 lalu.

Ia mengatakan, menjadi sebuah kehormatan bagi Telkom meraih penghargaan tersebut karena bersanding dengan banyak perusahaan global ternama. Salah satunya, McD Corporate University yang menyabet Leader of The Year Best Corporate University.

Apalagi, menurut dia, terjadi peningkatan prestasi karena penghargaan tahun ini adalah kategori silver sementara penghargaan sebelumnya pada 2015 adalah kategori bronze. “Tahun ini raihan kami selisih tipis dengan peraih kategori gold,” katanya.

Dalam kriteria tersebut, PT Telkom berada di bawah Banco Bradesco, Brasil, tapi berada di atas raksasa peranti lunak Jerman, Software AG. Pada aneka kriteria lainnya, peraih penghargaan antara lain TurkCell dari Turki, Petronas (Malaysia), EDP (Portugal), Mobile Telesystem (Rusia), hingga Bosasa Group of Companies (Afrika Selatan).

GlobalCCU adalah sebuah lembaga yang didirikan Annick Renaud-Coulon pada 2005 untuk menyatukan jaringan global yang terdiri dari profesional corporate university serta membantu anggotanya belajar dari pengalaman masing-masing. GlobalCCU memiliki platform kolaborasi dengan anggota afiliasi yang terdiri lebih dari 50 negara pada lima benua.

Pada Januari 2016 lalu pusat pelatihan dan edukasi internal karyawan Telkom Group itu juga meraih penghargaan Most Admire Knowledge Enterprise (MAKE) 2016 tingkat Asia di Hongkong. Penghargaan tersebut diberikan institusi Global Independent Operating Unit kepada Telkom sebagai perusahaan Indonesia satu-satunya bersama 12 perusahaan berskala global lainnya, dengan parameter keberhasilan perusahaan terkemuka di Asia dalam pengelolaan knowledge management secara efektif.

Telkom Corpu yang berdiri sejak tahun 2012 tersebut (sebelumnya learning center dengan fokus peran pusat pelatihan semata) secara umum memberikan tiga layanan. Layanan tersebut adalah pengembangan kompetensi kepemimpinan, pengembangan kompetensi skill fungsional dengan pelatihan dan edukasi merujuk bidang ilmu terapan yang relevan, serta solusi dan rekomendasi bisnis kepada seluruh unit usaha Telkom Group.

Dengan metode pembelajaran di kelas maupun e-learning, setidaknya dalam dua tahun terakhir, rerata karyawan Telkom Group yang ikut proses pembelajaran di kelas berjumlah 19-20 ribu orang/tahun. Sementara untuk metode e-learning mencapai 120.000 orang/tahun.

Dalam waktu dekat, yakni antara April dan Mei ini, Telkom Corpu akan mengikuti proses akreditasi berskala global yang diharapkan dapat dicapai standar tersebut akhir tahun ini. Berkas dan proses akreditasi ini diajukan ke akreditor global terpercaya, European Foundation for Management.

No responses yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *